Ikhtiar Bacaketum INI Otty HCU : Siap Kembalikan Kejayaan dan Harkat Martabat Notaris di Indonesia

INDONESIA24

- Redaksi

Jumat, 3 Maret 2023 - 22:04 WIB

40106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Pemerintah diminta dapat menyempurnakan UU No. 2 Tahun 2014 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2004 Tentang Jabatan Notaris. Utamanya tentang perlindungan yang lebih konkrit berkaitan akta-akta yang dibuat notaris dan notarisnya telah meninggal dunia serta yang telah menjadi werdha. Juga terkait formasi notaris dan perlunya Permenkum HAM tentang pembinaan dan pengawasan organisasi INI oleh KemenkumHAM dan lainnya.

Hal tersebut dikatakan Otty Hari Chandra Ubayani, SH., Sp.N., MH., notaris senior yang juga bakal calon ketua umum (Bacaketum) pada Kongres Ikatan Notaris Indonesia (INI) ke-XXIV akan dilaksanakan 8-9 Maret 2023 di Banten.

Otty mengatakan, hal lainnya yang juga perlu mendapat perhatian terkait pentingnya para Pengurus Wilayah dan Daerah memiliki kantor sekretariat yang menjadi aset dari perkumpulan. “Baik Pengwil maupun Pengda harus memiliki kantor sekretariat sendiri. Dengan begitu, maka akan memudahkan anggota untuk mengurus segala sesuatu yang berkaitan dengan profesinya,” imbuhnya kepada awak pers di Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Secara internal, sambung Otty, perlu dilakukan penyempurnaan AD/ART, Kode Etik Notaris, dan Peraturan Perkumpulan, utamanya terkait pengelolaan organisasi, uang duka, dan tanda kasih bagi wredha notaris. “Kita tidak hanya mengurus profesi, tapi juga bisa memberi perhatian kepada notaris yang mengalami kedukaan serta para notaris yang sudah sepuh,” tukasnya.

Penguatan sinergitas secara eksternal harus dilakukan, baik dengan Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian ATR/BPN, Kementerian Pendidikan Tinggi, Kepolisian, dan lainnya, sehingga bisa menghasilkan notaris yang berkualitas, berintegritas, dan berkontribusi nyata terhadap bangsa dan negara.

Perlindungan terhadap anggota menjadi fokus lain bagi PP INI, selain membuat transparansi keuangan perkumpulan dengan menggunakan jasa akuntan publik yang kredibel. Juga menjalin komunikasi yang baik antara PP dengan pengurus-pengurus di wilayah dan daerah.

Otty berkeyakinan, bila hal tersebut dijalankan, maka harkat dan martabat notaris di republik ini akan semakin baik. “Tantangan para notaris kedepan sangat besar. Karena itu, tanpa melakukan reformasi di internal dan penguatan eksternal, maka sulit bagi notaris untuk bisa berkembang dan lebih baik lagi,”

Baca Juga :  Kunjungi Stand BPN Karawang di Mal Pelayanan Publik, MenpanRB: Ini Pelayanan Publik yang Accessible

Pengaplikasian Cyber Notary (notaris digital) diyakini menjadi keniscayaan dalam mendukung kinerja para notaris di era digital sekarang ini.

“Perkembangan teknologi masa sekarang harus juga dimanfaatkan oleh para notaris. Salah satunya dengan mendorong terciptanya Cyber Notary,” kata Otty.

Menurutnya, para notaris harus bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi untuk mendukung profesinya sebagai pejabat umum. “Kedepan teknologi akan semakin maju. Jangan sampai nanti kita ketinggalan dan tergerus oleh teknologi itu sendiri,” serunya.

Dia mencontohkan, dalam proses pemilihan Ketum Pengurus Pusat (PP) INI dan DKP INI sejatinya harus dilakukan dengan sistem e-voting secara nasional, tapi harus sempurnakan dulu AD INI. Dengan begitu, maka nantinya seluruh notaris di Indonesia bisa ikut memilih. “Jangan memilih Ketum PP INI hanya bermodalkan tenda semata dan bikin sengsara anggota karena harus antri berjam-jam sebelum ke bilik-bilik pemilihan,” tegas Otty (EL)

Berita Terkait

Kasad Pimpin Kenaikan Pangkat 18 Pati TNI AD
Kajari Subulussalam Supardi, S.H. Ajak Teladani Peristiwa Isra Mikraj dalam Pengabdian dan Keadilan
DJKI Refleksi 2024: Strategi dan Inovasi Menuju Layanan Kekayaan Intelektual Lebih Modern
Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Pertahankan Sertifikasi ISO dengan Zero Finding
Kasad Pimpin Serah Terima Delapan Jabatan Strategis di TNI AD
Komisi III DPR RI Sebut Polri Institusi Paling Responsif Tindak Lanjuti Aduan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI dan Para Menteri Pantau Jalur Mudik via Udara, Pastikan Lalu Lintas Lancar
Kementerian PPA-PPO Gelar Diskusi Jelang Hari Ibu 

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 13:50 WIB

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 April 2025 - 03:00 WIB

Ketua Umum DPP LPAI Prof DR Seto Mulyadi, M. Si, S. Psi, Hadirin Pelantikan DPD LPAI Batu Bara

Sabtu, 19 April 2025 - 08:15 WIB

Peringati Hari Paskah Wafat Isa Al-Masih, Polsek Labuhan Ruku Berikan Pengamanan di Gereja GKPI Maranatha

Minggu, 13 April 2025 - 21:53 WIB

Pengamanan Ibadah Umat kristiani Gereja HKBP dan GKPI di Wilkum Polsek Labuhan Ruku Aman dan Damai 

Minggu, 6 April 2025 - 00:14 WIB

Orang Tua Korban Penganiayaan Ahmad Rafli, Minta Polsek Labuhan Ruku Tegakkan Keadilan 

Selasa, 1 April 2025 - 17:42 WIB

Brigadir Hanrisal Silaen Hasil Olah TKP Mayat Ditemukan, Efendi Gangguan Mental di Pulangkan ke Rumah Duka

Senin, 31 Maret 2025 - 02:56 WIB

Kapolsek Labuhan Ruku, Utamakan Restorative Justice Secara Kekeluargaan 

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:13 WIB

Sambut IdulFitri, Ketua Bravo 5 Viktor Oktovianus Saragih Berikan Bingkisan dan THR Kepada 200 Media 

Berita Terbaru

BATU BARA

Kapolres Batu Bara Sertijab kan 4 PJU

Senin, 21 Apr 2025 - 13:50 WIB