Kampus Merdeka Merilis Timeline Baru untuk Seleksi Penerimaan Program MSIB Batch 7

INDONESIA24

- Redaksi

Kamis, 1 Agustus 2024 - 14:30 WIB

4075 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kampus Merdeka merilis timeline terbaru proses penerimaan program magang dan studi independen bersertifikat pada hari Rabu, 30 Juli 2024.

Jakarta, 31 Juli 2024 – Kampus Merdeka telah merilis timeline baru untuk seleksi penerimaan mahasiswa Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 7 melalui akun sosial media instagram resmi Kampus Merdeka. Diketahui bahwa program ini telah membuka pendaftaran mahasiswa sejak 26 April hingga 10 Juni 2024.

Pembeda antara timeline lama dan timeline baru merupakan proses seleksi dan pemberian offering dari mitra, yang mana sebelumnya dijadwalkan pada 13 Juni – 12 Juli 2024 menjadi 31 Juli hingga 21 Agustus 2024, dilanjutkan dengan pengumuman yakni 21 Agustus hingga 4 September 2024.

Kampus Merdeka merupakan inisiatif yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, bertujuan untuk memberikan fleksibilitas dan otonomi kepada lembaga pendidikan tinggi dalam mengelola kurikulum dan pembelajaran mahasiswa. Program MSIB adalah salah satu program unggulan yang menawarkan pengalaman langsung di dunia kerja bagi mahasiswa.

Baca Juga :  QNAP Thunderbolt™ 4 NAS TBS-h574TX dan TVS-h874T Memenangkan Penghargaan Desain Produk Red Dot 2024

Kegiatan bagi mahasiswa yang terpilih akan dimulai pada 9 September 2024. Program ini diharapkan dapat memberikan keterampilan praktis dan pengalaman kerja yang berharga bagi mahasiswa, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan di dunia profesional. Walau perubahan timeline ini mempengaruhi beberapa pihak seperti mahasiswa, universitas, dan mitra, program ini diyakini akan berjalan lancar sebagaimana program ini telah berlangsung hingga 7 batch dalam kurun waktu 3.5 tahun mulai dari semester kedua 2021.

Baca Juga :  Pengaruh USDT di Pasar Kripto dan Potensinya di Industri Komoditas

Maxy Academy, sebagai salah satu mitra dari program Kampus Merdeka, turut mendukung penuh pelaksanaan Program MSIB Batch 7. Maxy Academy mengikuti timeline resmi yang telah ditetapkan dan berharap bahwa program ini dapat berjalan lancar serta memberikan manfaat maksimal bagi seluruh peserta.

Dengan adanya jeda antara pendaftaran dan pengumuman hasil seleksi, peserta diharapkan dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk tahap-tahap selanjutnya. Kampus Merdeka terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia melalui berbagai program inovatif yang menghubungkan dunia akademik dengan industri. Batch 7 ini diharapkan dapat melahirkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di pasar kerja global, didukung oleh pelatihan dari institusi terkemuka seperti Maxy Academy.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

MAXY Academy Siap Luncurkan Kelas-Kelas Baru yang Siap Tingkatkan Skill Digital dan AI
VRITIMES Jalin Kerja Sama dengan InilahMojokerto.com untuk Tingkatkan Distribusi Press Release
Labuan Bajo SocioRun: Bangun Antusiasme dan Persiapan Menuju IFG Labuan Bajo Marathon 2024
Jelang Listing Token HMSTR, Begini Cara Hitung Untung dari PPH
Catat Baik-baik, Ini Cara Withdraw Token HMSTR ke Wallet Telegram
Pavilion Indonesia di World Expo 2025 Osaka Jadi Gerbang Bagi Pelaku Bisnis ke Pasar Dunia
BINUS @Malang Siap Hadapi Kebutuhan Gen Z dengan Membuka Program Digital Psychology
VRITIMES Menjalin Kemitraan Media dengan PortalIndonesiaNews.net

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 21:34 WIB

Selamat Jalan Ayah…!!! Karanĝ Taruna Berastagi Berduka

Senin, 10 Februari 2025 - 21:12 WIB

Diduga Edarkan Sabu..!!! Dua Pria Diamankan Polres Karo di Desa Perbesi

Senin, 10 Februari 2025 - 00:06 WIB

MUSDA BKPRMI ke 2 Sukses…!!! Maradona Tarigan Terpilih Kembali Jadi Ketua DPD BKPRMI Kab. Karo periode 2025-2030.

Sabtu, 8 Februari 2025 - 06:55 WIB

PJJ Sektor Betlehem GBKP Berastagi Kota Hadiri “Mbuka Kunci Rumah Mbaru” Keluarga Nd Gita

Jumat, 7 Februari 2025 - 22:11 WIB

Sebelumnya Karutan Kabanjahe,ChandraTarigan Resmi Dilantik Menjadi Kalapas Kelas IIB Kalabahi

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:31 WIB

LBH Medan :  Keterikatan Pemberitaan Judi Dengan Pembakaran Kel. Wartawan, Pemeriksaan Koptu HB, Di Jadwalkan 10/02/2025

Rabu, 5 Februari 2025 - 23:23 WIB

Bentuk Kepedulian…!!! KAHMI Karo Bagikan Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:21 WIB

Persekutuan Karyawan Kristen BRI BO Kabanjahe Gelar Ibadah Bulanan Di Tahun Baru 2025

Berita Terbaru